Minggu, 01 Januari 2012

Management User




User adalah bagian yang sangat penting dari sebuah sistem opreasi, karena user adalah komponen dari sistem komputer yang dihubungkan oleh sistem operasi agar dapat mengerjakan perintah-perintah atau instruksi-instruksi yang diberikan oleh user.User berperan penting karena user adalah pemegang kekuasaan penuh terhadap sistem operasi, apabila terjadi kesalahan instruksi maka sebuah sistem operasi bisa mengalami crash atau kerusakan. Dalam linux user terbagi menjadi dua bagian, yaitu super user (root) dan user biasa yang termasuk dalam golongan/group users. User root adalah Super User dalam sebuah sistem linux, setiap mesin linux pasti mempunyai user root, user ini sangat tidak dianjurkan untuk pemakaian sehari-hari dikarenakan user ini memiliki semua akses ke semua system file dalam linux. Ini akan sangat berbahaya apabila terjadi kesalahan dalam pemakaiannya.

Untuk mengidentifikasi user root biasanya ditandai dalam shell/bash linux dengan tanda #, sedangkan user biasa ditandai dengan $. User biasa memiliki hak terbatas terhadap direktory file dan system file terkecuali jika permition file nya diperbolehkan oleh root (ini berkaitan dengan ‘chmod’ akan dibahas di edisi mendatang), user ini memiliki hak tidak terbatas pada home direktorynya sendiri; (misalnya: /home/dendy) dan temporary directory (/tmp).

mengubah user hanya bisa dilakukan di dalam root dan tidak bisa di lakukan di tempat user.

Jika dibandingkan dengan sistem operasi windows root adalah Administrator Account sedangkan user biasa adalah user-user lain yang merupakan Limited Account. Dalam linux daftar user dapat dilihat di sebuah file /etc/passwd disana dapat dilihat user-user yang sudah ada beserta UID dan groupnya dengan perintah : ~# more /etc/passwd sebagai root.

Penambahan User Account.

Pembuatan user account dapat menggunakan dua perintah yang berbeda, yakni useradd dan adduser. Berikut penjelasan masing-masing perintah pembuatan user: 

useradd 

Pembuatan user account dengan useradd memiliki aturan tersendiri tentang bagaimana menambahkan uid, group, direktori home, dll. 
debian:~# useradd –-help 
Misal: 
Penulis ingin membuat sebuah user account baru dengan nama debian, dengan ketentuan sbb: 
Memiliki direktori home dengan nama `/home/debian` 
Berada pada group `linuxsttpln` UID user debian 504 Menggunakan shell `csh` Menggunakan password `debiangelo` 

debian:~# passwd debian 
Enter new UNIX password: 
Retype new UNIX password: 
passwd: password updated successfully 

adduser 

Penggunaan perintah adduser tidak jauh berbeda dengan perintah useradd. Untuk melihat opsi-opsi apa saja yang dibutuhkan, gunakan perintah berikut 
debian:~# adduser –-help 
adduser [--home DIR] [--shell SHELL] [--no-create-home] [--uid ID]
[--firstuid ID] [--lastuid ID] [--gecos GECOS] [--ingroup GROUP 
|--gid ID][--disabled-password] [--disabled-login] user 

Menghapus User Account 

Penghapusan user account dapat menggunakan perintah berikut: 
debian:~# userdel –r namauser 
Misal: 
User `linuxgila` akan dihapus pada sistem debian GNU/Linux, maka perintah yang digunakan adalah: 
debian:~# userdel –r linuxgila 
atau dapat menggunakan perintah `deluser` seperti contoh berikut: 
debian:~# deluser –-help 
deluser: removing user and groups from the system. Version: 3.57 
deluser user remove a normal user from the system 
example: deluser mike 
--remove-home remove the users home directory and mail spool 
--remove-all-files remove all files owned by user 
--home <dir> remove home only if /etc/passwd home dir matches directory given here 
--backup backup files before removing. 
--backup-to <dir> target directory for the backups. 
Default is the current directory. 
--system only remove if system user 

Menghapus User pada Group
Penghapusan user pada group dapat menggunakan perintah berikut: 
debian:~# deluser user group 

sumber : - manajemen user
         - modul PLJ 2 


1 komentar:

  1. your blog address has been added in my blog..^_^
    see on the right side bar..
    http://jundialfatih.blogspot.com

    lets check this out..^_^

    BalasHapus